Penyembuhan Cedera, David da Silva Didampingi Dokter Pribadi

Penyembuhan Cedera, David da Silva Didampingi Dokter Pribadi
David da Silva (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - - Penyerang Persebaya Surabaya, David Aparecido da Silva masih belum pulih dari cederanya. Meski datang ke lapangan, pemain asal Brasil tersebut tidak bisa mengikuti program latihan seperti biasanya.

Mantan pemain Bhayangkara FC itu mendapat perawatan di pinggir lapangan. Bahkan untuk proses penyembuhan cedera di bagian lututnya, David didampingi dokter pribadi dari Brasil.

"Dia bawa dokter dari Brasil, David percaya sama dia, tapi juga komunikasi dengan dr. Tommy [dokter tim Persebaya]," kata Asisten Pelatih Persebaya, Bejo Sugiantoro.

Dikatakan Bejo, kemungkinan David kembali absen ketika pertandingan melawan PSM Makassar pada pekan ke-30 Liga 1, Sabtu (10/11) mendatang. Ia diprediksi baru bisa turun saat Persebaya menjamu Bhayangkara FC.

"Dilihat kondisinya David memang seperti itu, mungkin dua pertandingan berikutnya dia bisa main, tidak bisa dipaksakan untuk latihan," imbuh Bejo.

Selain David, pemain Persebaya yang berkutat dengan cedera adalah Otavio Dutra. Pemain yang juga berasal dari Brasil tersebut bahkan absen dalam latihan di Stadion Jenggolo, Sidoarjo, Selasa (06/11) sore.

"Dutra memang ada keluhan, sudah izin kepada manajemen dengan pelatih, intinya ada izin, ada komunikasi," tegas Bejo.