Peni Suparto Siap Kembali Kelola Persema

Peni Suparto Siap Kembali Kelola Persema
Persema bakal kembali ke pelukan Peni Suparto? (c) Bola-Hendra
Bola.net - Krisis finansial yang melanda Persema Malang memantik respon Peni Suparto. Orang nomor satu di Malang tersebut siap kembali mengelola Laskar Ken Arok dengan syarat diberi wewenang penuh.

Peni yang sebelumnya pernah mengelola Persema ini yakin bakal membawa saudara tua Arema Indonesia ini lebih profesional. Apalagi Peni mengaku memiliki teman-teman pengusaha yang siap untuk mengucurkan dananya. "Saya yakin ke depan Persema akan lebih baik dan profesional, tidak seperti sekarang ini, kondisinya kacau, lebih-lebih finansialnya," tegas Peni.

Namun, Peni memberikan syarat bila dirinya benar-benar mengelola kembali Persema, yakni diberikan kebebasan mengelola tanpa adanya intervensi dari pihak manapun.

"Saya siap untuk membantu mengelola Persema jika memang diminta oleh manajemen, tapi syaratnya ya itu tadi, saya harus diberi kewenangan penuh dan tak seorang pun yang mencampuri urusan Persema," tegasnya.

Ditambahkannya, jika dalam mengelola Persema masih direcoki dan ada pihak-pihak yang masih ikut campur (mengganggu), maka pengelolaan itu tidak akan bisa maksimal. Dirinya tidak bisa melakukan penataan, baik manajemen maupun hal-hal lain terkait tim.

"Saya tidak mau bekerja setengah-setengah termasuk dalam mengelola klub, apalagi Persema yang sebelumnya juga pernah saya pegang," tandas Peni. (ant/end)