Penggawa Timnas U-19 Fokus AFC U-19, Arema Tak Masalah

Penggawa Timnas U-19 Fokus AFC U-19, Arema Tak Masalah
Sudarmaji (c) Fajar Rahman
Bola.net - Arema Cronous mengaku tak mempermasalahkan jika keinginan mereka meminang sebagian penggawa Timnas U-19 harus tertunda. Hal ini ditegaskan Media Officer Arema Cronous, Sudarmaji.

"Kita setuju saja (dengan permintaan Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri agar pemainnya konsentrasi di Timnas terlebih dahulu, red). Biar mereka fokus mempersiapkan diri untuk menyongsong putaran final AFC U-19 terlebih dahulu," ujar Sudarmaji, pada Bola.net.

"Lagi pula, saat ini, kompetisi junior kan juga belum mulai," sambungnya.

Sebelumnya, Arema Cronous telah mengungkapkan keinginannya untuk meminang beberapa penggawa Timnas U-19, khususnya jebolan program SAD. Menurut Sudarmaji, rencananya Maldini Pali dan kawan-kawan bakal digembleng di kompetisi ISL U-21.

"Sebagian skuad U-19 itu dibina melalui SAD yang notabene dikelola Pelita Jaya Cronous. Sementara, Pelita Jaya Cronous jadi satu grup dengan Arema. Maka, otomatis, setelah memperkuat Timnas, mereka akan dibina di Arema, kompetisinya bisa lewat kompetisi U-21. Kita juga sudah sempat bertemu dengan Menpora Roy Suryo," tandas mantan wartawan ini. (den/pra)