Penggawa Persebaya Dapat Jatah Libur Lebih Lama

Penggawa Persebaya Dapat Jatah Libur Lebih Lama
Suasana team building Persebaya Surabaya. (c) Official Persebaya

Bola.net - Penggawa Persebaya Surabaya mendapat jatah libur lebih lama setelah melakoni laga pekan kesepuluh Shopee Liga 1 2019. Ruben Sanadi dan kolega diberi kesempatan istirahat selama dua hari.

Biasanya pemain Persebaya hanya mendapat libur latihan selama sehari. Tetapi, setelah pertandingan melawan PS Tira Persikabo, jatah libur menjadi lebih banyak.

Jatah libur lebih lama diberikan karena jeda pertandingan menuju pekan selanjutnya cukup panjang. Green Force baru akan bertandang ke Padang, Minggu (28/7).

”Baru kali ini tarik napas, karena selama ini setiap tiga hari main,” ungkap pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, Selasa (23/7).

Persebaya memang punya waktu persiapan selama seminggu. Sehingga kesempatan itu dimanfaatkan untuk meliburkan pemain lebih lama dari biasanya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Recovery Mental

Lebih lanjut, kesempatan libur selama dua hari diharapkan bisa membuat pemain menjadi lebih fresh. Karena situasi seperti itu jarang didapatkan oleh pemain Persebaya.

Apalagi dalam empat pertandingan beruntun, Persebaya belum mampu meraih kemenangan. Sehingga momen tersebut bisa digunakan untuk mengembalikan mental.

”Ini kesempatan buat anak-anak tarik napas, istirahat lebih lama, refreshing dulu, recovery mental, itu tujuannya,” tegasnya.