
Bola.net - Usai memastikan diri lolos ke Final Inter Island Cup 2014, Arema Cronus tak buang waktu mempersiapkan diri. Hanya libur sehari, anak asuh Pelatih Suharno ini bakal langsung berlatih untuk menghadapi partai puncak.
"Kita akan siapkan agar di partai puncak bisa bermain semaksimal mungkin," ujar CEO Arema Cronus, Iwan Budianto.
"Sampai final nanti, kita punya waktu empat hari. Kita akan siapkan sebaik mungkin. Beruntung, tak ada masalah bagi kami. Tak ada pemain yang cedera atau terkena akumulasi kartu," sambungnya.
Sebelumnya, Arema Cronus memastikan diri lolos ke final usai mengalahkan Sriwijaya FC di partai pamungkas Grup B Babak Delapan Besar Inter Island Cup 2014. Gol semata wayang kemenangan Arema, dalam laga yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Selasa (21/01), dicetak Cristian Gonzales. Sementara, partai final dijadwalkan bakal digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (25/01) mendatang.
Lebih lanjut, Iwan mengaku tak mempermasalahkan siapa lawan yang akan dihadapi Arema di partai puncak. Menurutnya, siapapun lawan yang bakal dihadapi, Arema siap.
"Nggak ada masalah siapapun yang akan kita hadapi. Kita selalu siap," tandasnya. (den/dzi)
"Kita akan siapkan agar di partai puncak bisa bermain semaksimal mungkin," ujar CEO Arema Cronus, Iwan Budianto.
"Sampai final nanti, kita punya waktu empat hari. Kita akan siapkan sebaik mungkin. Beruntung, tak ada masalah bagi kami. Tak ada pemain yang cedera atau terkena akumulasi kartu," sambungnya.
Sebelumnya, Arema Cronus memastikan diri lolos ke final usai mengalahkan Sriwijaya FC di partai pamungkas Grup B Babak Delapan Besar Inter Island Cup 2014. Gol semata wayang kemenangan Arema, dalam laga yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Selasa (21/01), dicetak Cristian Gonzales. Sementara, partai final dijadwalkan bakal digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (25/01) mendatang.
Lebih lanjut, Iwan mengaku tak mempermasalahkan siapa lawan yang akan dihadapi Arema di partai puncak. Menurutnya, siapapun lawan yang bakal dihadapi, Arema siap.
"Nggak ada masalah siapapun yang akan kita hadapi. Kita selalu siap," tandasnya. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Januari 2014 22:55
-
Bola Indonesia 17 Januari 2014 20:14
-
Bola Indonesia 7 Januari 2014 18:37
-
Bola Indonesia 3 Januari 2014 19:20
-
Bola Indonesia 3 Januari 2014 16:29
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:10
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:00
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 16:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:37
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:29
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...