
Bola.net - Persema Malang mendapat beberapa alternatif untuk mengisi posisi pelatih kepala, yang kemungkinan ditinggalkan Rudi Hariantoko. Beberapa pelatih lokal disebut telah ditawarkan pada manajemen klub berjuluk Laskar Ken Arok tersebut oleh agen mereka.
"Ada beberapa pelatih lokal yang ditawarkan pada kita," ujar CEO Persema, Dito Arief, pada Bola.net.
Namun demikian, Dito mengaku pihaknya tak akan terburu-buru menerima pelatih tersebut untuk membesut Persema. Pasalnya, manajemen berusaha tetap mempertahankan pelatih lawas mereka, Rudi Hariantoko, untuk menangani Dicky Prayoga dan kawan-kawan di putaran kedua kompetisi Indonesian Premier League musim 2013 ini.
"Manajer Persema, Patrick Tarigan, sudah meminta Mas Rudi mengambil Lisensi A Nasional. Kita sendiri berusaha melobi pihak LPIS. Kalau opsi ini gagal, ya baru kita mencari pelatih kepala baru," sambung Dito.
Sebelumnya, Persema Malang terancam wajib mengganti pelatih kepala mereka di putaran kedua Indonesian Premier League ini. Pasalnya, pelatih mereka saat ini, Rudi Hariantoko, hanya memiliki lisensi kepelatihan B. Padahal, syarat menjadi pelatih kepala adalah memiliki lisensi kepelatihan minimal A AFC.
Rudi sendiri sejatinya bukan diplot dari awal sebagai pelatih kepala Arema. Di awal musim, mantan penggawa Arema ini, merupakan asisten pelatih Persema. Rudi diangkat menjadi pelatih kepala usai Slave Radovski mengundurkan diri dari posisi sebagai pelatih kepala klub tersebut dan pulang kampung ke Makedonia. (den/dzi)
"Ada beberapa pelatih lokal yang ditawarkan pada kita," ujar CEO Persema, Dito Arief, pada Bola.net.
Namun demikian, Dito mengaku pihaknya tak akan terburu-buru menerima pelatih tersebut untuk membesut Persema. Pasalnya, manajemen berusaha tetap mempertahankan pelatih lawas mereka, Rudi Hariantoko, untuk menangani Dicky Prayoga dan kawan-kawan di putaran kedua kompetisi Indonesian Premier League musim 2013 ini.
"Manajer Persema, Patrick Tarigan, sudah meminta Mas Rudi mengambil Lisensi A Nasional. Kita sendiri berusaha melobi pihak LPIS. Kalau opsi ini gagal, ya baru kita mencari pelatih kepala baru," sambung Dito.
Sebelumnya, Persema Malang terancam wajib mengganti pelatih kepala mereka di putaran kedua Indonesian Premier League ini. Pasalnya, pelatih mereka saat ini, Rudi Hariantoko, hanya memiliki lisensi kepelatihan B. Padahal, syarat menjadi pelatih kepala adalah memiliki lisensi kepelatihan minimal A AFC.
Rudi sendiri sejatinya bukan diplot dari awal sebagai pelatih kepala Arema. Di awal musim, mantan penggawa Arema ini, merupakan asisten pelatih Persema. Rudi diangkat menjadi pelatih kepala usai Slave Radovski mengundurkan diri dari posisi sebagai pelatih kepala klub tersebut dan pulang kampung ke Makedonia. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Juli 2013 19:25
-
Bola Indonesia 27 Juli 2013 11:43
-
Bola Indonesia 27 Juli 2013 10:08
-
Bola Indonesia 26 Juli 2013 20:30
-
Bola Indonesia 26 Juli 2013 20:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...