Pemprov DKI Ingin Miliki Saham Persija Secara Bertahap

Pemprov DKI Ingin Miliki Saham Persija Secara Bertahap
Persija Jakarta (c) Bola.net
Bola.net - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus mencoba merealisasikan kepemilikan saham Persija Jakarta di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2015.

Namun Sekretaris Daerah (Sekda) Pemprov DKI Jakarta, Saefullah menerangkan bahwa pihaknya tidak langsung terburu-buru dengan menguasai saham mayoritas. Melainkan, untuk sementara hanya akan memiliki sebanyak 20 persen.

Sedangkan saham mayoritas sebesar 60 persen, ditegaskan Saefullah, tetap dimiliki pengurus Persija saat ini, di bawah pimpinan Ferry Paulus.

"Untuk tahap pertama, sebesar 20 persen dimiliki Pemda. Lalu 20 persen lagi, klub lama, dan 60 manajemen," ujar Saefullah.

Lebih jauh dikatakannya, bahwa saham sebesar 20 persen akan dimiliki melalui PT Jakarta Propertindo (Jakpro). Kepemilikan saham akan berubah seiring waktu dan Pemprov DKI Jakarta kemudian bisa menjadi pemilik mayoritas saham.

"Bisa saja berbalik, Pemda 60 persen dan seterusnya. Nominal, nanti akan ada audit dari BPK atau BPKP, kami tidak berani mengaudit, serahkan saja ke pihak ketiga," pungkasnya. [initial]

 (esa/pra)