
Bola.net - Mogoknya pemain Persebaya Surabaya tak lantas membuat staf pelatih Persebaya Surabaya ikut-ikutan mogok. Mereka tetap menjalankan persiapan untuk laga melawan Persibo Bojonegoro besok Minggu sebagaimana mestinya.
Technical meeting (TM) antara kedua tim yang bakal berlangsung pukul 19:00 WIB pun juga bakal tetap dihadiri oleh pelatih Persebaya selaku tuan rumah. "Kami tetap berjaga-jaga andai saja besok pagi pemain mengakhiri mogoknya," ujar pelatih Persebaya Surabaya, Ibnu Grahan, Sabtu (24/05) di Mess Persebaya Karang Gayam.
Ibnu mengakui dirinya menghormati keputusan para pemainnya yang tetap menuntut separuh gaji mereka di bulan April dan gaji bulan Mei dibayarkan sebagai syarat untuk bermain besok. Namun di sisi lain, sebagai pelatih ia tetap memikirkan laga menjamu Persibo.
Seandainya gaji pemain tersebut akhirnya terbayar sebelum pertandingan besok, Ibnu pun mengaku siap menanggung resiko permainan buruk timnya. Meskipun faktanya, Andik Vermansyah melakoni latihan terakhir pada Rabu lalu.
"Secara teknis ini buruk. Kami empat hari tidak latihan. Tapi itu resiko yang harus saya hadapi karena tuntutan pemain memang begitu dan kita harus menghormatinya," pungkasnya. (fjr/mac)
Technical meeting (TM) antara kedua tim yang bakal berlangsung pukul 19:00 WIB pun juga bakal tetap dihadiri oleh pelatih Persebaya selaku tuan rumah. "Kami tetap berjaga-jaga andai saja besok pagi pemain mengakhiri mogoknya," ujar pelatih Persebaya Surabaya, Ibnu Grahan, Sabtu (24/05) di Mess Persebaya Karang Gayam.
Ibnu mengakui dirinya menghormati keputusan para pemainnya yang tetap menuntut separuh gaji mereka di bulan April dan gaji bulan Mei dibayarkan sebagai syarat untuk bermain besok. Namun di sisi lain, sebagai pelatih ia tetap memikirkan laga menjamu Persibo.
Seandainya gaji pemain tersebut akhirnya terbayar sebelum pertandingan besok, Ibnu pun mengaku siap menanggung resiko permainan buruk timnya. Meskipun faktanya, Andik Vermansyah melakoni latihan terakhir pada Rabu lalu.
"Secara teknis ini buruk. Kami empat hari tidak latihan. Tapi itu resiko yang harus saya hadapi karena tuntutan pemain memang begitu dan kita harus menghormatinya," pungkasnya. (fjr/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 24 Mei 2013 20:00
-
Bola Indonesia 24 Mei 2013 19:33
-
Bola Indonesia 24 Mei 2013 17:42
-
Bola Indonesia 24 Mei 2013 14:26
-
Bola Indonesia 24 Mei 2013 14:18
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:17
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:13
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:11
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 08:00
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 07:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...