
Bola.net - Gelandang Persija Jakarta, Rohit Chand tak bisa mudik ke negara asalnya, Nepal. Pasalnya, pemerintah negara tersebut menerapkan lockdown untuk menekan penyebaran virus corona.
Alhasil, Rohit harus menetap di Indonesia. Meskipun sejak pertengahan Maret lalu, aktivitas tim ibu kota tengah diliburkan menyusul vakumnya Shopee Liga 1 2020 akibat wabah virus corona.
"Jujur, sebenarnya saat ini saya sangat ingin pulang ke Nepal. Tapi, di sana memang masih lockdown. Jadi saya tidak bisa ke sana," ujar Rohit, Kamis (14/5).
Advertisement
"Saya tidak punya plihan, saya hanya bisa diam di sini dan menjaga diri," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Kondisi Keluarga Rohit
Rohit lantas mengungkapkan kondisi keluarganya di Nepal. Ia juga membeberkan situasi negaranya saat ini di tengah virus corona.
"Semua baik-baik saja karena di Nepal kasus virus corona tidak begitu banyak. Memang perlahan meningkat, tapi tidak terlalu banyak," tutur pesepakbola berusia 28 tahun ini.
"Semua keluarga saya baik-baik saja. Tapi yang paling membuat saya sedih ialah jauh dari mereka karena situasi saat ini akan lebih baik jika saya bersama keluarga dan menghabiskan waktu bersama mereka. Saya sangat rindu mereka," imbuh Rohit.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Mei 2020 14:08
Kompetisi Vakum, Bomber Muda Persija Bantu Orang Tua Berkebun
-
Bolatainment 12 Mei 2020 14:24
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:24
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:21
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...