Pemain Asing Komplit, PSIS Makin Pede Hadapi Arema FC

Pemain Asing Komplit, PSIS Makin Pede Hadapi Arema FC
Pelatih PSIS Semarang, Subangkit. (c) Twitter/DaniKristianW

Bola.net - - PSIS Semarang lebih percaya diri menghadapi Arema FC pada pertandingan perdana Piala Gubernur Kaltim 2018, Jumat (23/2). Pasalnya Mahesa Jenar mendapat tambahan amunisi bomber asal Brasil, Bruno Silva.

Dari tiga pertemuan kontra Arema FC, mantan pemain Botafogo tersebut tidak pernah bermain karena belum bergabung. Bahkan, saat bersua di Piala Presiden, PSIS hanya mengandalkan dua pemain asing yakni Petar Planic dan Ibrahim Conteh.

Menurut Pelatih PSIS Semarang, Subangkit, kehadiran Bruno Silva di lini serang diakui dapat menambah motivasi pemain yang lain. Namun demikian, ia menilai Arema FC juga punya pemain baru yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

"Saya kira kehadiran Bruno bisa membuat kita makin kuat, tapi Arema ada pemain baru, Gustavo Lopes, itu yang perlu kita waspadai," ungkap Subangkit kepada Bola.net.

Selain Bruno Silva, PSIS juga kedatangan pemain baru asal Kirgizstan, ‎Akhlidin Israilov. Meskipun belum pasti bisa diturunkan pada pertandingan pertama.

Sayangnya, pada pertandingan ini, PSIS tidak bisa menurunkan bek asal Serbia, Petar Planic karena dibekap cedera. Namun Subangkit memastikan bahwa dirinya sudah menyiapkan pemain lain untuk menggantikan posisi Petar.