Peluang Lolos Tipis, Mitra Kukar Tetap Bidik Poin Penuh

Peluang Lolos Tipis, Mitra Kukar Tetap Bidik Poin Penuh
Jafri Sastra (c) Antok
- Mitra Kukar menegaskan tak akan 'melepas' pertandingan pamungkas mereka di ajang Piala Gubernur Kaltim. Naga Mekes -julukan Mitra Kukar- memastikan bakal tetap fight pada pertandingan tersebut walau peluang mereka untuk lolos dari Grup B terbilang tipis.


"Lawan Sriwijaya, meski peluang kita tipis, kita tetap akan main fight. Kita akan keluarkan permainan terbaik kita," ujar Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra, pada .


"Kita sadar peluang lolos kecil. Tapi, kita tetap berusaha demi harga diri kita," sambungnya.


Mitra Kukar sendiri bakal menghadapi Sriwijaya FC pada laga pamungkas mereka di Grup B Piala Gubernur Kaltim. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Sabtu (05/03).


Jika ingin bisa lolos ke fase berikutnya, Mitra Kukar wajib menang dengan selisih minimal tiga gol. Sementara, Madura United harus mampu mengalahkan PS TNI.


Sementara itu, menurut Jafri, timnya telah banyak berbenah menyusul hasil buruk dari dua laga sebelumnya. Pelatih asal Padang ini mengaku telah coba membenahi seluruh aspek permainan mereka.


"Kita harus main lebih baik lagi pada pertandingan ini. Kita masih punya harga diri yang akan kita pertahankan," tandasnya. [initial]


 (den/pra)