Pelatih Semen Padang Akui Bahwa Persija Lebih Baik

Pelatih Semen Padang Akui Bahwa Persija Lebih Baik
Semen Padang (c) PT LIB

Bola.net - - Pelatih Semen Padang, Syafrianto Rusli mengakui Persija Jakarta lebih baik ketimbang timnya. Rusli menilai Persija dihuni pemain dan pelatih yang berkualitas.

Persija menjadi lawan Semen Padang pada pekan ke-31 kompetisi Liga 1. Duel kedua tersebut akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu .

"Secara materi persija tentunya lebih baik. Artinya dia banyak pemain-pemain yang bagus dan secara taktik dan strategi saya lihat juga mereka bermain kolektifitas bagus, punya taktikal dan punya kekompakan tim yang cukup lumayan," ujar Syafrianto di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (21/10/2017).

"Dia juga punya pelatih yang bagus," sambungnya.

Posisi Persija saat ini jauh di atas Semen Padang. Tim besutan Stefano Cugurra tersebut berada di posisi enam klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 49 poin.

Sementara Semen Padang justru terancam terdegradasi. Tim berjuluk Kabau Sirah itu kini berada di posisi 15 klasemen sementara Liga 1 dengan poin 29 dari 30 laga.(fit/ada)