Pelatih PSS Sleman Senang Shopee Liga 1 Musim 2020 Dipastikan Berlanjut

Pelatih PSS Sleman Senang Shopee Liga 1 Musim 2020 Dipastikan Berlanjut
Pelatih Madura United, Dejan Antonic (c) Bola.net/Mustopa El Abdy

Bola.net - Kepastian dari PSSI untuk melanjutkan Shopee Liga 1 musim 2020 mendapat respon positif dari Dejan Antonic. Pelatih PSS Sleman ini mengaku bahagia dengan adanya kepastian tersebut.

"Ini merupakan kabar bagus bagi kita semua," ucap Dejan, pada Bola.net.

"Kita semua rindu sepak bola. Kami juga rindu hidup normal," sambungnya.

Sebelumnya, PSSI memastikan akan melanjutkan kompetisi Shopee Liga 1 musim 2020. Hal ini diputuskan melalui rapat Komite Eksekutif PSSI beberapa waktu lalu.

Namun, kendati sudah dipastikan bakal kembali digelar, sejauh ini belum diketahui kapan kompetisi akan digulirkan lagi. PSSI sendiri menyiapkan dua opsi dimulainya lagi kompetisi, September atau Oktober.

Dejan pun membeber pendapatnya soal kapan sebaiknya kompetisi digulirkan lagi. Pelatih berusia 51 tahun tersebut mengaku lebih memilih jika kompetisi dihelat lagi mulai September mendatang.

"Kalau memang aman, saya lebih memilih kompetisi digelar lagi mulai September," tutur Dejan.

"Namun, semua tergantung pada situasi pandemi," ia menambahkan.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Mulai Juli

Lebih lanjut, Dejan mengaku sudah memiliki gambaran terkait persiapan timnya. Menurut pelatih yang berdomisili di Hongkong tersebut, timnya bisa jadi akan menggelar persiapan pada pertengahan bulan depan.

"Mungkin, mulai 15 Juli mendatang sudah bisa melakukan persiapan," ujar Dejan.

"Saat ini, kami masih menanti kabar dari manajemen PSS Sleman," tandasnya.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)