
Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic mengaku belum mengetahui kondisi Jonathan Cantillana. Sebab, Dragan belum bertemu dengan pemain asal Chile itu meski sudah tiba di Semarang.
Jonathan Cantillana sudah berada di Semarang sejak tiga hari lalu. Namun, dia belum ikut latihan karena tim diliburkan akibat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro Darurat.
"Saya tidak melihatnya di latihan. Saya tidak tahu bagaimana kondisinya," kata Dragan Djukanovic kepada Bola.net, Senin (05/07/2021).
Advertisement
"Mungkin bencana karena dia tidak bermain selama satu tahun dan dia tidak berlatih dengan tim," lanjutnya.
"Kita lihat saja," tandas mantan juru taktik Borneo FC tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Belum Bertatap Muka
Dragan membenarkan bahwa Jonathan Cantillana belum latihan dengan tim. Bahkan, dia sendiri masih belum bertatap muka dengan pemain yang juga berpaspor Palestina tersebut.
"Jonathan belum latihan karena kami belum menggelar latihan," Dragan menambahkan.
Di sisi lain, dia juga belum tahu kapan Jonathan bisa mendapatkan kesempatan berlatih dengan tim. Karena dia juga menunggu keputusan dari manajemen.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Juli 2021 21:45
Andalkan Skuad Muda, PSIS Yakin Bisa Bersaing di Liga 1 2021
-
Bola Indonesia 1 Juli 2021 02:06
Kompetisi Liga 1 Ditunda, PSIS Semarang Tetap Geber Persiapan
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...