
Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic melemparkan pujian kepada Bali United jelang pekan keempat Shopee Liga 1 2020. Dragan menyebut Bali United sebagai salah satu tim terbaik di Indonesia.
PSIS Semarang akan menghadapi Bali United, Jumat (2/10/2020) mendatang. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul.
"Pendapat saya, musim ini Bali dan Persib adalah tim terbaik di liga. Jika kita berbicara tentang kualitas individu pemain dan organisasi klub," katanya, Senin (28/9/2020).
Advertisement
Karena itu, pertandingan melawan Bali United dinilai akan sulit. Tetapi, Dragan menegaskan bahwa timnya tidak akan menyerah untuk mengambil tiga poin.
"Seperti yang saya katakan, ini sangat sulit tetapi kami akan berjuang untuk menang," jelas Dragan.
"Kami selalu bermain untuk 3 poin. Saya tidak peduli siapa lawannya," tegas pelatih asal Serbia tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tidak Bisa Analisa Kekuatan Bali United
Namun, Dragan mengaku tidak bisa leluasa mempelajari Kekuatan Bali United setelah kompetisi dihentikan selama lima bulan akibat pandemi Covid-19.
"Apa yang bisa kita analisa setelah 5 bulan break? Tapi ada beberapa hal yang tentunya kita ketahui tentang Bali United," paparnya.
Sementara, empat hari jelang pertandingan, PSIS libur latihan setelah menjalani tes swab. Laskar Mahesa Jenar akan kembali berlatih Selasa (29/9/2020) sore.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 September 2020 21:14
-
Bola Indonesia 25 September 2020 20:58
Attacking Jadi Masalah, PSIS Menanti Kedatangan Bruno Silva dan Flavio Beck Junior
-
Bola Indonesia 23 September 2020 21:06
-
Tim Nasional 23 September 2020 20:17
PSIS Tidak Terkejut dengan 'Ledakan' Pratama Arhan Bersama Timnas U-19
-
Bola Indonesia 23 September 2020 19:17
Rencana PSSI dan LIB Ini Bikin Bos PSIS Pusing Tujuh Keliling
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...