Pelatih Persija Ingin The Jakmania Penuhi SUGBK

Pelatih Persija Ingin The Jakmania Penuhi SUGBK
Paulo Camargo (c) Fitri Apriani
-

Persija Jakarta akan melakoni laga terakhir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (10/6). Untuk itu, pelatih Persija Paulo Camargo meminta The Jakmania untuk memenuhi stadion.

Seperti diketahui, usai laga yang mempertemukan Persija kontra PS TNI itu, Macan Kemayoran harus mencari kandang baru. Sebab, SUGBK akan direnovasi untuk persiapan ASEAN Games 2018.

"Pertandingan besok malam adalah pertandingan yang berat buat Persija. Saya berharap mendapatkan dukungan dari The Jakmania," ujar Camargo di Kantor Persija, Senayan, Jakarta, Kamis (9/6).

"Saya ingin The Jakmania bisa hadir di stadion karena ini adalah pertandingan terakhir Persija di SUGBK sebelum direnovasi," tambahnya.

Saat ini, Persija sendiri masih belum mendapatkan kandang pengganti SUGBK. Namun, ada tiga alternatif stadion yang sedang diincar Macan Kemayoran, yakni Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Stadion Manahan, Solo dan Stadion Pakansari, Cibinong. [initial]


 (viet/dim)