Pelatih dan Kapten Persib Beda Sikap setelah Diimbangi Bali United di Piala Menpora

Pelatih dan Kapten Persib Beda Sikap setelah Diimbangi Bali United di Piala Menpora
Pemain Bali United, Hariono (kanan), berebut bola dengan pemain Persib Bandung, Wander Luiz Queiroz Dias, dalam pertandingan Babak Penyisihan Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Rabu (24/3/2021). (c) Bola.com/Arief Bagus

Bola.net - Persib Bandung selamat dari kekalahan melawan Bali United. Gol Frets Butuan satu menit jelang bubaran buat Maung Bandung membuka kiprahnya di Piala Menpora 2021 dengan hasil imbang.

Persib hanya bermain seri 1-1 melawan Bali United pada partai pertama Grup D di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Selasa (24/3/2021).

Persib tertinggal lebih dulu setelah Bali United mencetak gol melalui Willian Pacheco pada menit ke-52. Maung Bandung baru bisa menyamakan kedudukan lewat Frets Butuan menit ke-89.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts kurang puas dengan hasil ini. Ia berharap timnya bisa menang atas Bali United.

"Saya pikir ini adalah pertandingan besar. Kami telah melakukan persiapan intensif selama dua pekan dan laga berjalan dengan baik," ujar Robert, usai laga.

"Hanya saja, saya sebetulnya menginginkan hasil yang lebih baik dari ini," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Laga Berat

Sementara itu, kapten Persib, Made Wirawan punya pendapat yang berbeda dari Robert. Pemain yang berposis sebagai penjaga gawang ini memaklumi hasil imbang yang diraih timnya.

"Ini adalah pertandingan pertama buat kami setelah setahun tidak bertanding. Yang pasti lumayan berat," tuturnya.

"Kami mensyukuri hasil seri ini karena kami menghadapi tim dengan persiapan yang lama," imbuh Made.

(Bola.net/Fitri Apriani)