Pelatih Borneo FC Sindir Gaya Permainan Persija

Pelatih Borneo FC Sindir Gaya Permainan Persija
Persija Jakarta (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Persija Jakarta mengalahkan Borneo FC 3-2 di laga pekan pertama Shopee Liga 1 2020, Minggu (1/3/2020). Pelatih Borneo FC, Edson Tavares, mengaku heran dengan permainan Persija yang mengandalkan serangan balik.

Main di kandang sendiri, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), dan dihuni pemain-pemain top, klub berjuluk Macan Kemayoran itu seharusnya bisa bermain menyerang.

Persija mengandalkan skema permainan 4-2-3-1. Pelatih Sergio Farias memainkan para rekrutan anyar, yakni Marco Motta, Osvaldo Haay, Marc Klok sejak awal laga dan Evan Dimas yang dimainkan sejak menit ke-20.

Namun, sepanjang pertandingan, klub ibu kota justru tertekan dengan permainan Borneo FC. Persija akhirnya berhasil mencetak dua gol lebih dulu pada babak pertama melalui Osvaldo Haay (21') dan Marko Simic (36').

Meski sudah unggul dua gol, justru Persija terlihat lebih bermain hati-hati. Berbeda dengan Borneo FC yang sudah kebobolan dua gol masih bermain ngotot dan terbuka.

Pada babak kedua, Borneo FC berhasil memperkecil ketertinggalan melalui aksi Francisco Torres (71'). Gol itu semakin membuat Borneo FC agresif, sedangkan Persija bermain menunggu sembari mengandalkan serangan balik.

Strategi itu cukup sukses setelah Evan Dimas menambah gol Persija pada menit ke-86. Namun, Borneo FC pada akhir pertandingan mampu memperkecil ketertinggalan melalui gol bunuh diri Ryuji Utomo (90+4') dan mengakhiri laga dengan kekalahan 2-3.

1 dari 2 halaman

Terkejut

Terkejut

Edson Tavares (c) Bola.net/Fitri Apriani

"Saya tidak berpikir para pemain baru itu menjadi pembeda dalam pertandingan tadi. Saya cukup terkejut karena Persija sudah menginvestasikan banyak dana untuk mendatangkan pemain baru musim ini," kata Edson Tavares.

"Akan tetapi, Persija Jakarta tetap memakai strategi serangan balik. Adapun kami datang ke Jakarta dengan pemain yang ada dan mampu bermain terbuka," tegas pelatih asal Brasil itu.

2 dari 2 halaman

Puji Riko Simanjuntak

Puji Riko Simanjuntak

Riko Simanjuntak (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Edson Tavares justru melayangkan pujian terhadap Riko Simanjuntak yang dianggap sebagai pembeda dalam laga Persija Jakarta melawan Borneo FC. Pujian Tavares cukup wajar mengingat Riko terlibat dalam tiga gol Persija ke gawang Borneo FC.

"Cuma Riko Simanjuntak yang membuat perbedaan dalam pertandingan tadi," pungkas pelatih Borneo tersebut.

Disadur dari: Bola.com/Penulis Zulfirdaus Harahap/Editor Wiwig Prayugi

Published: 2 Maret 2020