Pekan Depan, Manajemen PSM Siapkan Draft Kontrak

Pekan Depan, Manajemen PSM Siapkan Draft Kontrak
CEO PT PSM, Rully Habibie © Apriani Landa
Bola.net - Manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri (PT PSM) memang sudah mengikat 28 pemain yang akan membela PSM Makassar musim ini. Namun, mereka belum terikat kontrak hitam di atas putih.

Makanya, manajemen berjanji untuk memberikan draft kontrak asli kepada seluruh pemain, ofisial hingga pelatih pekan depan. Kontrak tersebut menandakan berakhirnya pemberlakuan nota kesepakatan yang sebelumnya ditandatangani pemain hingga pelatih sebagai "tanda jadi".

"Kita pada prinsipnya sudah dan dalam persiapan akhir untuk itu (kontrak). Jadi diharapkan minggu depan semua kontrak sudah siap untuk di tanda tangani," kata CEO PT PSM, Rully Habibie, Jumat (18/1).

Rully juga berkomentar terkait pemberlakuan dana operasional dan gaji pemain yang tidak lebih dari Rp 12 M, sesuai dengan hasil pertemuan para CEO klub dan penyelenggara PT LPIS. Rully berharap, jumlah tersebut masih bisa diubah mengingat pihaknya sudah melakukan negosiasi harga nilai kontrak dengan pemain dan ofisial.

"Saya sebagai CEO sebisa mungkin akan mempertahankan apa yang ada. Kami dari manajemen akan bicarakan lagi dengan penyelenggara PT LPIS mengenai budget cap Rp 12 M itu. Yang jelas, pekan depan, kontraknya kami usahakan diberikan," lanjut keponakan mantan presiden RI, BJ Habibie, ini.

Kapten tim, Andi Oddang yang dimintai tanggapan berharap semoga janji manajemen untuk memberikan draft kontrak sesuai dengan harapan." Ya semoga sesuai dengan apa yang sudah dikatakan manajemen. Jangan lagi ada penundaan, kasihan kami pemain dan ofisial tim," ungkapnya.  (nda/dzi)