PBR Isyaratkan Pertahankan Mayoritas Pemain Lama

PBR Isyaratkan Pertahankan Mayoritas Pemain Lama
Kim Jeffrey Kurniawan (c) Antok
- Manajemen Persipasi Bandung Raya (PBR) memastikan tidak bakal melewatkan kesempatan berlaga dalam turnamen Piala Jenderal Sudirman. Nantinya, Piala Jenderal Sudirman akan dimulai 14 November dengan diikuti sebanyak 14 tim dari kompetisi Indonesia Super League (ISL) dan ditambah satu tim dari PS TNI.


Sekretaris PBR, Richie Kurniawan, mengatakan jika pihaknya sudah mendapatkan konfirmasi keikutsertaan sebagai balasan surat undangan telah dikirim pihak promotor Piala Jenderal Sudirman.


"Kami sudah konfirmasi ikut serta. Setelah ada undangan, kami kirim balik berupa pendaftaran. Itu bentuk persetujuan," ungkap Richie Kurniawan.


Sedangkan terkait komposisi tim PBR, Richie mengisyaratkan tidak berubah. Mayoritas para pemain lama, kemungkinan kembali dipakai seperti Yongki Aribowo, Gavin Kwan, Gaston Castano, Kim Kurniawan.


Hanya saja ditegaskannya, bahwa skuad PBR baru akan diketahui pada akhir Oktober. Hal tersebut, mengingat akan terjadi finalisasi lebih dulu. [initial]

 (esa/asa)