PBFC tak Mau Terpeleset di Stadion GBT

PBFC tak Mau Terpeleset di Stadion GBT
Arcan Iurie dan Ibnu Grahan usai konferensi pers (c) Fafa Wahab
Bola.net - Pelatih Pusamania Borneo FC (PBFC), Arcan Iurie yakin tim asuhannya mampu meraih hasil lebih baik saat bertanding melawan Persebaya Surabaya, Rabu (8/4) besok malam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Iurie menegaskan bahwa pasukannya tak ingin terpeleset lagi.

Seperti yang diketahui bersama, PBFC meraih hasil kurang maksimal saat bertandang ke Stadion Petrokimia, markas Gresik United. Mereka kalah tipis 1-2. Sebaliknya, Persebaya justru memenangkan laga atas Mitra Kukar dengan kedudukan 1-0.

"Kita sudah selesaikan satu pertandingan. Kita sudah lakukan evaluasi. Dari hasil evaluasi, InsyaAllah kita dapat hasil lebih baik di pertandingan besok," terang pelatih asal Moldova ini, Selasa (7/4) sore. Iurie menegaskan bahwa timnya masih dalam proses untuk menjadi semakin kuat.

"Kita baru berkumpul baru empat bulan. Semua itu proses. Mungkin di Gresik kita belum menemukan permainan terbaik. Tapi saya yakin besok lebih baik," terangnya. (faw/dzi)