PBFC Siapkan 24 Pemain di Babak Delapan Besar

PBFC Siapkan 24 Pemain di Babak Delapan Besar
Sultan Samma (c) Antok
- Pusamania Borneo FC (PBFC) bergerak cepat dalam mempersiapkan tim mereka menuju babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman. Sebanyak 24 pemain akan mereka boyong untuk mengikuti training center di Solo, Jawa Tengah.


"24 pemain yang kami bawa ke pemusatan latihan ini sudah sesuai dengan kebutuhan tim dan untuk pemain yang tidak disertakan diharapkan selalu siap jika sewaktu waktu dipanggil, makanya kami pesan mereka tetap berlatih secara individual," ujar Kas Hartadi, pelatih PBFC dilansir dari situs resmi klub.


Dari 24 pemain yang dibawa oleh Kas Hartadi sebagian besar merupakan andalan Pesut Etam di babak penyisihan grup seperti Hamka Hamzah, Terens Puhiri, Sultan Samma dan Herman Dzumafo.


Berikut daftar lengkap 24 pemain PBFC untuk babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman:


: Galih Sudaryono, M Juni Irawan.


:  Hamka Hamzah, Goran Gancev, Djayusman Triasdi, Indra Kahfi, Zulvin Zamrun, Diego Michels, Lopenda, Riski Pora.


: Ponaryo Astaman, Srdjan Lopicic, Sandi Sute, Hermansyah Muchlis, Stevanus Bungaran, Ade Jandra Lukmana, Sultan Samma, Wahyudi, Terens Puhiri, Arpani.


: Jajang Mulyana, Febri Setiadi Hamzah, Herman Dzumafo, Fandi Ahmad. [initial]

  (pbfc/asa)