Patrich Wanggai Tak Pikir Panjang untuk Terima Tawaran Persebaya

Patrich Wanggai Tak Pikir Panjang untuk Terima Tawaran Persebaya
Patrich Wanggai (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Patrick Steve Wanggai tidak butuh waktu lama untuk bergabung dengan Persebaya Surabaya. Penyerang asal Papua tersebut hanya butuh empat hari untuk menerima pinangan Green Force.

Patrich Wanggai resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Persebaya, Selasa (7/1/2020) siang. Dia juga langsung menjalani latihan perdana di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

Menurut Patrich, dirinya tidak berpikir panjang untuk menerima tawaran Persebaya karena dinilai sangat serius meminangnya. Padahal, di saat yang sama dia juga diminati klub lain.

"Mereka (Persebaya) serius pakai tenaga saya," kata Patrich Wanggai usai menjalani latihan perdananya bersama Persebaya.

Bergabungnya Patrich ke Persebaya terbilang mengejutkan. Karena sebelumnya eks striker Kalteng Putra tersebut tidak pernah dikaitkan dengan tim Kota Pahlawan.

"Kalau serius ngapain lama-lama," imbuh pemain yang juga pernah berseragam Madura United tersebut.

Scroll ke bawah informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Tidak Pasang Target Pribadi

Lebih lanjut, kehadiran Patrich Wanggai akan memperbanyak pilihan di sektor serangan. Setelah sebelumnya Persebaya merekrut eks penyerang PSIS Semarang, Bayu Nugroho.

Kondisi itu juga akan membuat persaingan di lini depan semakin ketat. Karena Persebaya juga telah memiliki bomber asing, David da Silva.

"Sebenarnya bagus, ada persaingan, secara tim lebih bagus, tidak ada masalah," tegas mantan penyerang timnas Indonesia itu.

Patrich juga tidak memasang target pribadi bersama Persebaya. Dia lebih mengedepankan keberhasilan tim daripada rekor pribadi.

"(Target pribadi) enggak ada, target buat tim lebih baik," pungkas penyerang 31 tahun tersebut.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)