
Bola.net - Ketua umum Persipura Jayapura, Benhur Tommy Mano bersiap melayangkan protes ke PSSI dan badan liga, terkait perlakuan yang tuan rumah Arema di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu, (12/5). Menurut Benhur Persipura mendapat perlakuan tidak adil.
"Ada sejumlah hal yang ingin kami ajukan protes ataupun laporan kepada PSSI atau badan liga. Persipura dibuat tidak adil saat dijamu Arema beberapa hari lalu," ucap Benhur seperti dilansir Antara.
Menurut Benhur beberapa poin kesepakatan yang tidak dijalankan adalah porsi tiket kepada pecinta atau Persipuramania yang ingin datang menyaksikan pertandingan. Selain itu tuan rumah juga dianggap gagal mengatur penonton agar tidak membludak hingga dekat lapangan pertandingan.
"Panitia penyelenggara Arema tidak menepati janjinya terkait meningkatnya jumlah penonton hingga pinggir lapangan," imbuhnya.
Kemudian, kurang tegasnya kepemimpinan wasit pertandingan serta pengawas pertandingan yang dinilai lebih berpihak kepada tuan rumah. "Ditambah ada aksi membawa karangan bunga yang seakan-akan ingin membunuh Persipura dan pamflet dengan tulisan yang tidak pantas," ucap Benhur.
Untuk itu, mantan Kadispenda Kota Jayapura itu mengatakan saat ini pihaknya tengah mengumpulkan sejumlah bukti agar peristiwa itu bisa diadukan ke PSSI atau badan liga. "Secepatnya setelah ada bukti-bukti yang lengkap, Persipura layangkan protes," katanya.
Pada pertandingan yang disiarkan langusng dari stadion Kanjuruhan Malang, Persipura Jayapura berhasil menaklukan Arema dengan skor 2-1. Pada putaran pertama lalu Boaz Solossa dan kawan-kawan ditahan imbang 1-1 di stadion Mandala Jayapura.
Saat ini tim yang berjuluk Mutiara Hitam itu meraih 44 poin dari 18 kali melakoni pertandingan. Sementara Boaz Solossa sebagai pencetak gol terbanyak sementara di Indonesia Super League dengan koleksi 16 gol. (ant/mac)
"Ada sejumlah hal yang ingin kami ajukan protes ataupun laporan kepada PSSI atau badan liga. Persipura dibuat tidak adil saat dijamu Arema beberapa hari lalu," ucap Benhur seperti dilansir Antara.
Menurut Benhur beberapa poin kesepakatan yang tidak dijalankan adalah porsi tiket kepada pecinta atau Persipuramania yang ingin datang menyaksikan pertandingan. Selain itu tuan rumah juga dianggap gagal mengatur penonton agar tidak membludak hingga dekat lapangan pertandingan.
"Panitia penyelenggara Arema tidak menepati janjinya terkait meningkatnya jumlah penonton hingga pinggir lapangan," imbuhnya.
Kemudian, kurang tegasnya kepemimpinan wasit pertandingan serta pengawas pertandingan yang dinilai lebih berpihak kepada tuan rumah. "Ditambah ada aksi membawa karangan bunga yang seakan-akan ingin membunuh Persipura dan pamflet dengan tulisan yang tidak pantas," ucap Benhur.
Untuk itu, mantan Kadispenda Kota Jayapura itu mengatakan saat ini pihaknya tengah mengumpulkan sejumlah bukti agar peristiwa itu bisa diadukan ke PSSI atau badan liga. "Secepatnya setelah ada bukti-bukti yang lengkap, Persipura layangkan protes," katanya.
Pada pertandingan yang disiarkan langusng dari stadion Kanjuruhan Malang, Persipura Jayapura berhasil menaklukan Arema dengan skor 2-1. Pada putaran pertama lalu Boaz Solossa dan kawan-kawan ditahan imbang 1-1 di stadion Mandala Jayapura.
Saat ini tim yang berjuluk Mutiara Hitam itu meraih 44 poin dari 18 kali melakoni pertandingan. Sementara Boaz Solossa sebagai pencetak gol terbanyak sementara di Indonesia Super League dengan koleksi 16 gol. (ant/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Mei 2013 18:45
-
Bola Indonesia 14 Mei 2013 18:19
-
Bola Indonesia 14 Mei 2013 17:59
-
Bola Indonesia 14 Mei 2013 11:51
-
Bola Indonesia 14 Mei 2013 08:13
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Maret 2025 05:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 05:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 04:56
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 04:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...