Osvaldo Haay Berharap Angelo Alessio Tularkan Ilmu dan Pengalamannya di Persija

Osvaldo Haay Berharap Angelo Alessio Tularkan Ilmu dan Pengalamannya di Persija
Osvaldo Haay (c) Dok Persija Jakarta

Bola.net - Penggawa Persija Jakarta, Osvaldo Haay menyambut antusias kehadiran pelatih baru Angelo Alessio. Ia berharap mantan asisten Antonio Conte itu mampu menularkan pengalaman dan ilmunya tentang sepak bola.

Persija resmi menunjuk Angelo Alessio sebagai pelatih baru beberapa waktu lalu. Juru taktik asal Italia itu sebelumnya merupakan tangan kanan Antonio Conte selama sekitar delapan tahun, mulai dari Siena, Juventus, Timnas Italia, hingga Chelsea.

Osvaldo menilai, kehadiran Angelo Alessio akan membawa dampak positif. Tidak hanya untuknya, tetapi juga secara tim keseluruhan.

“Menurut saya, pasti sangat banyak menu latihan yang bisa meningkatkan kemampuan saya,” ujar Osvaldo, disadur dari laman klub, Sabtu (26/6/2021).

“Saya berharap kecerdasan dan pemahaman taktik dapat berkembang berkat materi latihan yang diberikan beliau,” katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Dapat Ilmu dari Pelatih Shin Tae-yong

Dapat Ilmu dari Pelatih Shin Tae-yong

Angelo Alessio memimpin sesi latihan Persija Jakarta (c) Dok Persija Jakarta

Osvaldo juga mengaku banyak mendapat pengalaman berharga dari pelatih yang pernah ia temui. Satu di antaranya dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat membela Merah Putih di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pemain 23 tahun itu mengaku mendapatkan banyak pelajaran berharga dari pelatih asal Korea Selatan itu. Hal itu yang nantinya bisa ia implementasikan di Persija.

“Coach Shin Tae-yong sangat disiplin, mulai dari hal kecil seperti pola makan hingga keseriusan saat mendengarkan instrukso,” tutur Osvaldo.

“Banyak manfaat yang saya rasakan selama dilatih coach Shin. Semoga ilmu itu bisa berdampak baik bagi Persija nanti," imbuhnya.

(Bola.net/Fitri Apriani)