
Bola.net - - Madura United mendapat tambahan amunisi jelang laga kontra Persipura Jayapura. Laskar Sape Kerap sudah bisa memainkan lagi penyerang andalan mereka Peter Odemwingie dan juga Asep Berlian pada laga pekan ke-10 Liga 1.
Kembalinya Odemwingie disambut gembira Madura United. Kehadiran marquee player ini dinilai bakal meningkatkan rasa percaya diri tim saat jumpa Persipura di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu lusa.
"Sangat senang setelah Peter bisa kembali bermain. Bagaimanapun, keberadaan Peter sangat berpengaruh terhadap pola permainan dan rasa percaya diri tim," ujar Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira.
Kendati senang dengan kembalinya Odemwingie, Gomes tak menggaransi akan memainkan eks pemain Stoke City ini. Ia memastikan akan melihat dulu kesiapan pemain-pemainnya.
"Kami memiliki banyak pemain luar biasa di beberapa posisi. Kami harus memilih pemain yang paling siap dalam setiap pertandingan. Termasuk apakah akan memersiapkan Asep dan Peter sejak menit awal nanti," tutur Gomes.
"Jika mereka sudah bisa main, saya senang, karena akan banyak pilihan nanti," imbuh pelatih asal Brasil tersebut.
Sementara itu, Gomes mengaku senang laga ini akan digelar di Bangkalan terlebih dahulu. Menurutnya, hal ini menjadi keuntungan bagi Slamet Nurcahyo dan kawan-kawan.
"Namun, setiap pertandingan selalu sarat emosi dan tekanannya berbeda-beda. Sementara catatan kami, Persipura datang kesini baru dikalahkan oleh PSM. Motivasi bangkitnya harus kami waspadai," paparnya. (den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Juni 2017 17:56
-
Bola Indonesia 1 Juni 2017 01:42
-
Bola Indonesia 31 Mei 2017 22:40
Tanpa Odemwingie, Harapan Madura United Ada di Pundak Sanogo
-
Bola Indonesia 31 Mei 2017 10:35
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...