
Bola.net - - Panitia pelaksana acara nonton bareng Aremania pada laga antara Arema FC dan Bali United memastikan acara tersebut tak sekadar untuk memberi dukungan pada tim kesayangan mereka. Acara ini, menurut mereka, juga diniatkan sebagai kampanye menghapus penyakit rasisme, yang selama ini disebut menjangkiti mereka.
"Kami akan menjadikan ajang ini untuk introspeksi," ujar Humas Panpel Nobar Aremania, Awang Karta, Rabu (17/10).
"Kami introspeksi untuk bisa mengingat apa yang membuat kita terkena sanksi, antara lain lagu-lagu rasis dan penyalaan cerawat (flare, red)," sambungnya.
Advertisement
Menurut Awang, kendati acara ini sekadar nobar, bukan menonton langsung di tribune, panitia akan tetap mengawasi ketat acara ini. Mereka tak akan memberi toleransi pada lagu-lagu yang bermuatan rasisme dan juga penyalaan cerawat.
"Kami akan mulai mengingatkan jika masih ada yang melantunkan lagu atau chant rasis dan juga menyalakan cerawat," tuturnya.
"Intinya, nobar besok kami mulai kampanye no flare no rasis," Awang menambahkan.
Sebelumnya, kendati disanksi tak boleh mendukung tim kesayangan mereka sampai musim ini usai, Aremania bakal tetap datang ke Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (20/10) mendatang. Mereka bakal mendukung perjuangan tim kesayangan mereka tersebut dengan acara nonton bareng di pelataran parkir barat stadion.
Sementara itu, Awang mengaku optimistis bahwa dengan kampanye macam ini sanksi yang diterima Arema dan Aremania bisa berdampak positif. Ia yakin ketika Aremania bisa kembali mendampingi tim kesayangan mereka secara langsung, budaya rasisme dan menyalakan cerawat bakal bisa tergerus.
"Saya yakin, kalau kita mau saling mengingatkan, hal-hal negatif seperti ini akan hilang sendiri," tandasnya.
Video Menarik
Berita video momen kiper klub amatir Belgia, KRC Gent, Kevin Frans, mencetak gol spektakuler pada menit-menit akhir pada Minggu (14/10/2018).
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Oktober 2018 17:03
Bobotoh, Bonek, The Jak, dan Aremania Joget Bareng di Malang
-
Bola Indonesia 12 Oktober 2018 22:33
Yuli Sumpil Sebut Ada Sosok Penggantinya Sebagai Dirigen Aremania
-
Bola Indonesia 12 Oktober 2018 22:27
-
Bola Indonesia 12 Oktober 2018 20:52
-
Bola Indonesia 12 Oktober 2018 20:47
Persembahan Bagi Aremania, Arema FC Bidik Kemenangan Kala Tantang PSM
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...