Nama Persikabo 1973 Belum Bisa Dipakai di Liga 1 2020

Nama Persikabo 1973 Belum Bisa Dipakai di Liga 1 2020
Tira Persikabo (c) Bola.com/Yoppy Renato

Bola.net - Tira Persikabo harus mengubur keinginannya dalam-dalam untuk memakai nama baru di Liga 1 2020. Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB), Cucu Somantri menegaskan, identitas Persikabo 1973 baru dapat digunakan pada musim depan.

Tira Persikabo sebenarnya telah mendapatkan pengesahan dari Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Barat untuk mengubah identitas tim. Pada kongres tahunan yang dilaksanakan di Bandung, Sabtu (15/2/2020), nama Persikabo 1973 telah disandang.

Cucu setuju pengajuan perubahan nama tim perlu melalui tahapan Asprov. Namun, pengesahan secara resmi hanya lewat kongres tahunan PSSI.

"Untuk perubahan nama ini memang prosesnya dari bawah dulu, mulai dari Asprov terlebih dahulu, baru ke PSSI pusat. Perubahan nama itu dilihat dari aturannya juga," ujar Cucu di Jakarta, Senin (17/2).

"Jadi tahun ini bisa saya pastikan Tira Persikabo masih menggunakan nama itu, belum berganti," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Baru Bisa Musim Depan

Cucu membuka kemungkinan Tira Persikabo dapat memakai nama Persikabo 1973 untuk Liga 1 2021. Asalkan, terlebih dahulu menuai lampu hijau di kongres tahunan PSSI.

"Pengesahan tersebut akan dilakukan pada saat kongres tahun 2021 mendatang," imbuh Cucu.

(Bola.net/Fitri Apriani)