
Bola.net - Jelang berlaga di kompetisi Divisi Utama, Pro Duta tak banyak melakukan perubahan skuat mereka. Kuda Pegasus -julukan Pro Duta- bakal tetap mengandalkan Ghozali Muharam Siregar dan kawan-kawan di kompetisi mendatang.
"Sebagian besar pemain kita musim lalu tetap bertahan di sini, termasuk Ghozo (julukan Ghozali, red) dan Rahmad Hidayat, dua pemain kunci kita musim lalu," ujar Media Officer Pro Duta, Handoyo Subosito, pada Bola.net.
"Yang musim ini tak lagi bersama kita cuma Hermawan, Faris Bagus Dhinata, Girts Karlson. Sementara, Abdul Majid Mony dan Saralim Sowahu masih kita tunggu," imbuhnya.
Selain pemain lawas, Pro Duta musim depan kemungkinan besar juga bakal diperkuat delapan pemain muda. Para pemain ini merupakan alumni tim Pro Duta U-18 yang sempat menjajal kekuatan mereka di ajang Karol Wojtyla Cup di Roma, akhir tahun lalu.
Delapan pemain ini, menurut Handoyo, berasal dari akademi-akademi di bawah Pro Duta, termasuk Boca Junior Football School Indonesia. Mereka terpilih dalam seleksi dua hari yang dipantau langsung Pelatih Kepala Pro Duta, Alfredo Gonzalez.
"Mereka akan kita tingkatkan levelnya di Medan. Kalau berhasil, mereka akan bergabung dengan tim inti. Kalau belum, kita akan kembalikan ke tim junior," tandas Handoyo. (den/dzi)
"Sebagian besar pemain kita musim lalu tetap bertahan di sini, termasuk Ghozo (julukan Ghozali, red) dan Rahmad Hidayat, dua pemain kunci kita musim lalu," ujar Media Officer Pro Duta, Handoyo Subosito, pada Bola.net.
"Yang musim ini tak lagi bersama kita cuma Hermawan, Faris Bagus Dhinata, Girts Karlson. Sementara, Abdul Majid Mony dan Saralim Sowahu masih kita tunggu," imbuhnya.
Selain pemain lawas, Pro Duta musim depan kemungkinan besar juga bakal diperkuat delapan pemain muda. Para pemain ini merupakan alumni tim Pro Duta U-18 yang sempat menjajal kekuatan mereka di ajang Karol Wojtyla Cup di Roma, akhir tahun lalu.
Delapan pemain ini, menurut Handoyo, berasal dari akademi-akademi di bawah Pro Duta, termasuk Boca Junior Football School Indonesia. Mereka terpilih dalam seleksi dua hari yang dipantau langsung Pelatih Kepala Pro Duta, Alfredo Gonzalez.
"Mereka akan kita tingkatkan levelnya di Medan. Kalau berhasil, mereka akan bergabung dengan tim inti. Kalau belum, kita akan kembalikan ke tim junior," tandas Handoyo. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 28 Januari 2014 14:44
-
Bola Indonesia 28 Januari 2014 14:14
-
Bola Indonesia 20 Januari 2014 19:15
PT LI Pastikan Kick Off Divisi Utama Usai Pemilihan Legislatif
-
Bola Indonesia 4 Januari 2014 17:26
-
Bola Indonesia 4 Januari 2014 06:33
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...