
Bola.net - Makassar United (MU) merasa percaya diri dalam menghadapi turnamen Celebes Cup 2012. Bertemu Persib Bandung di laga perdana, Sabtu (03/11) nanti, MU mengaku sudah menyiapkan strategi dan taktik.
Pelatih MU Yusrifar Djafar mengatakan, strategi dan taktik yang disiapkan sudah dilakukan sejak satu minggu lalu. “Kita sudah pasti sangat siap,” ujar Yusrifar kepada wartawan.
Disinggung soal kekuatan Persib yang bakal dihadapi anak asuhnya, mantan pemain PSM Makassar itu mengaku akan mengunci lini tengah yang akan diperankan Firman Utina.
“Semua lini di Persib terbilang bagus. Di sana ada Firman Utina yang bisa menyuplai bola-bola matang kepada Dzumafo, jadi saya rasa Persib merupakan tim kuat yang patut diwaspadai,” tegasnya.
Ia pun yakin, kemampuan anak–anak MU tak bisa dianggap remeh. Pun apa yang akan ditampilkan pasukannya adalah bermain dengan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik. Ia pun berharap, tahun ini timnya dapat mempertahankan gelar juara turnamen tahunan tersebut.
“Tentu saja kita ingin itu terjadi lagi, makanya saat ini kita menekankan kebersamaan dengan mengkolaborasikan pemain lokal dan asing. Tahun sekarang harus seperti kemarin, yakin bisa memenangkan saat bertanding nanti,” tandasnya. (hug/mac)
Pelatih MU Yusrifar Djafar mengatakan, strategi dan taktik yang disiapkan sudah dilakukan sejak satu minggu lalu. “Kita sudah pasti sangat siap,” ujar Yusrifar kepada wartawan.
Disinggung soal kekuatan Persib yang bakal dihadapi anak asuhnya, mantan pemain PSM Makassar itu mengaku akan mengunci lini tengah yang akan diperankan Firman Utina.
“Semua lini di Persib terbilang bagus. Di sana ada Firman Utina yang bisa menyuplai bola-bola matang kepada Dzumafo, jadi saya rasa Persib merupakan tim kuat yang patut diwaspadai,” tegasnya.
Ia pun yakin, kemampuan anak–anak MU tak bisa dianggap remeh. Pun apa yang akan ditampilkan pasukannya adalah bermain dengan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik. Ia pun berharap, tahun ini timnya dapat mempertahankan gelar juara turnamen tahunan tersebut.
“Tentu saja kita ingin itu terjadi lagi, makanya saat ini kita menekankan kebersamaan dengan mengkolaborasikan pemain lokal dan asing. Tahun sekarang harus seperti kemarin, yakin bisa memenangkan saat bertanding nanti,” tandasnya. (hug/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 1 November 2012 23:30
-
Bola Indonesia 1 November 2012 13:01
-
Bola Indonesia 1 November 2012 12:31
-
Bola Indonesia 1 November 2012 11:48
-
Bola Indonesia 31 Oktober 2012 15:02
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...