Moeldoko Disebut Masuk Tim Transisi, Umuh Muchtar Senang

Moeldoko Disebut Masuk Tim Transisi, Umuh Muchtar Senang
Umuh Muchtar (c) Persib.co.id
Bola.net - Kabar bahwa Jenderal Moeldoko bakal terpilih sebagai Ketua Tim Transisi mendapat apresiasi positif Umuh Muchtar. Manajer Persib Bandung ini mengaku senang Panglima TNI bakal masuk ke Tim Transisi.

"Saya menyambut baik hadirnya tim transisi yang akan dibentuk oleh Menpora," ujar Umuh.

"Apalagi, kabarnya Panglima TNI Jenderal Moeldoko didapuk sebagai pimpinannya," sambungnya.

Lebih lanjut, Umuh antusias dan optimistis terkait solusi yang ditawarkan Menpora dalam pembentukan tim transisi ini. Ia berharap tim transisi segera bekerja menyelesaikan konflik sepakbola Indonesia dan melanjutkan kompetisi ISL yang tertunda.

"Semua pihak harus tetap menahan diri karena klub-klub juga harus berkoordinasi. Kita ingin kompetisi tetap jalan. Jangan sampai semua berada dalam tekanan satu sama lain. Kalau kompetisi jalan dengan hanya beberapa klub saja, kan jadi timpang," papar Umuh.

Selain itu, Umuh juga meminta agar tim transisi segera berkomunikasi dengan FIFA. Hal ini penting agar FIFA tak menghukum Indonesia.

"Apalagi mengingat saat ini Persib Bandung tengah berlaga di kompetisi AFC Cup," tandas Umuh. [initial]

 (den/pra)