Mitra Kukar Yakin Kalahkan Persebaya

Mitra Kukar Yakin Kalahkan Persebaya
Rudy Eka Priyambada (kiri) dan Rizky Pellu (c) Fafa Wahab
Bola.net - Dua kali kalah pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 lalu membuat Mitra Kukar memendam dendam pada Persebaya. Tim berjuluk Naga Mekes ini menargetkan tiga poin dalam lawatan, Minggu (5/4) malam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Tahun lalu, Persebaya dan Mitra Kukar bertemu sebanyak empat hasil. Hasilnya Persebaya mengantongi dua kemenangan dan dua hasil seri. Rekor inilah yang membuat Zulkifli Syukur dan kawan-kawan ingin memenangkan laga besok malam.

"Target kita ingin menang lah, Mas. Sudah jauh-jauh datang ke sini. Pasti kami ingin mendulang poin," terang asisten pelatih Mitra Kukar, Rudy Eka Priyambada.

Di musim ini, Mitra Kukar mengalami pergantian pelatih dari Stefan Hansson ke Scott Cooper, pria asal Inggris yang sudah malang melintang di Liga Thailand.

"Pelatih selalu tekankan perlunya positive thinking dan kerja keras," terang Rudy.

Apa yang disampaikan Rudy diamini oleh salah satu penggawa Mitra Kukar, Rizky Pellu. Pellu merupakan salah satu pemain baru di tim Naga Mekes tahun ini.

"Bagi Rizky sih sudah siap untuk pertandingan besok. Kita musti kerja dan dapat poin disini," terang pemain berambut keriting ini. [initial]

    (faw/pra)