
Bola.net - - Menghadapi kompetisi resmi musim depan, Mitra Kukar dipastikan hanya akan merombak sedikit saja komposisi timnya. Posisi pelatih juga masih dipercayakan pada Jafri Sastra. Hal tersebut ditegaskan oleh Presiden klub, Endri Erawan.
Tahun ini diajang Indonesia Soccer Championship (ISC) A, Mitra Kukar hanya sanggup finis di peringkat 10. Dari 34 pertandingan yang dijalani, klub berjuluk Naga Mekes itu hanya sanggup meraup 49 poin.
Musim depan, kompetisi resmi yakni Indonesia Super League (ISL) sudah diputar kembali. Mitra Kukar tentu dipastikan berusaha membenahi timnya agar meraih prestasi yang lebih baik dari pada saat berlaga di ISC A.
Endri mengungkapkan, pihaknya tak akan banyak mengubah komposisi tim. Mereka hanya akan melepas 20 persen pemain yang dimilikinya. Sementara posisi pelatih tetap dipercayakan kepada Jafri Sastra.
"Akan ada penggantian atau penambahan pemain pada posisi yang kami anggap lemah. Pelatih akan kami pertahankan," ujar Endri kepada Bola.net, Selasa .
Dari beberapa posisi, Endri mengatakan ada tiga posisi yang menjadi prioritas untuk dibenahi. Pemain baru nantinya akan ditujukan untuk menambal posisi yang lemah tersebut.
"Kurang lebih 80% akan kami pertahankan, sisanya akan kami ganti. Kurang lebih pada posisi striker, winger, back kiri atau kanan," bebernya. (fit/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 Desember 2016 13:29
-
Bola Indonesia 16 Desember 2016 12:30
-
Bola Indonesia 15 Desember 2016 21:51
-
Bola Indonesia 8 Desember 2016 14:44
Kalahkan Mitra Kukar, Peluang Persipura Juarai ISC 2016 Terbuka Lebar
-
Bola Indonesia 7 Desember 2016 09:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...