Mitra Kukar Optimistis Bisa Atasi Persebaya

Mitra Kukar Optimistis Bisa Atasi Persebaya
Rafael Berges Marin (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges optimistis timnya mampu mengatasi Persebaya Surabaya pada pekan keenam Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, Minggu (28/4). Meskipun ia memprediksi bahwa pertandingan akan berjalan dengan cukup sulit.

Keyakinan tersebut terpatri di hati pelatih asal Spanyol ini, karena Mitra Kukar sudah melakukan serangkaian persiapan selama hampir sepekan untuk menjamu Green Force -julukan Persebaya-. Tinggal bagaimana caranya Bayu Pradana cs bisa menampilkan permainan terbaik.

"Bagi kami di Liga 1 semua tim punya level yang sama, pertandingan besok lawan Persebaya akan sulit, tapi kami punya kepercayaan diri seratus persen baik pemain maupun tim," ungkap Berges dalam jumpa pers.

"Minggu ini pemain berlatih dengan baik, besok kita berharap bisa membuat pertandingan menjadi baik dan ketat. Akan sulit, tapi saya pikir Mitra Kukar siap untuk bermain bagus," tegasnya.

Namun demikian, Berges tak menampik bahwa Persebaya adalah tim yang punya kualitas dan selalu mengandalkan permainan menyerang di setiap pertandingan. Terlebih ada sosok David da Silva di lini depan yang sejauh ini sudah membukukan lima gol bersama Green Force.

"Persebaya punya pemain penting di lini serang, tapi kita bekerja setiap pekan untuk menghadapi David da Silva dan pemain lain di Persebaya," imbuhnya.

"Tapi Yang paling penting bagi saya adalah pemain Mitra Kukar, pemain saya siap untuk berduel dengan pemain Persebaya dan kita siap untuk memenangkan pertandingan," pungkasnya.