Mitra Kukar Akui Siap Lakoni Piala Gubernur Kaltim

Mitra Kukar Akui Siap Lakoni Piala Gubernur Kaltim
Jafri Sastra (c) Antok
- Jelang berlaga di ajang Piala Gubernur Kaltim, mulai akhir pekan ini, Mitra Kukar mengaku siap tempur. Para penggawa Naga Mekes -julukan Mitra Kukar- dinilai sudah padu dan menunjukan perkembangan pesat.


"Kita sudah persiapkan selama 10 harian ini. Dalam masa ini, adaptasi pemain-pemain kami berjalan dengan sangat bagus," ujar Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra, pada .


"InsyaAllah kita sudah siap menghadapi Piala Gubernur Kalimantan Timur," sambungnya.


Sebelumnya, Mitra Kukar dipastikan menjadi tuan rumah Grup B Piala Gubernur Kaltim. Mereka akan menjamu Sriwijaya FC, PS TNI dan Madura United di Stadion Aji Imbut Tenggarong


Sementara itu, walau berstatus sebagai tuan rumah Grup B, Mitra Kukar tak memandang rendah lawan-lawannya. Mereka menilai tim-tim lawan lebih matang dalam menggelar persiapan.


"Dibanding kami, mereka lebih dulu lakukan persiapan. Namun, ini tak akan jadi alasan. Kita akan bermain sebaik mungkin," tandas Jafri Sastra. [initial]


 (den/dim)