
Bola.net - - Iwan Setiawan meminta maaf karena ucapannya telah membuat kontroversi dan gaduh di sepakbola Indonesia. Pelatih Pusamania Borneo FC ini pun mengaku siap menerima sanksi dari pihak klub yang dinaunginya.
Iwan menjadi sorotan publik setelah berkomentar tentang kiprah Timnas Indonesia di ajang Piala AFF U-18 tahun 2017 ini. Iwan berharap Garuda Nusantara gagal dan menilai Indra Sjafri tidak pantas jadi pelatih bagi Timnas Indonesia.
Pernyataan tersebut membuat Iwan jadi bahan pergunjingan. Setelah itu, eks pelatih Persebaya Surabaya inipun meminta maaf dan mengaku siap menerima jika ada sanksi dari pihak klub.
"Jadi, secara pribadi saya minta maaf pada suporter Pusamania dan manajemen Borneo FC, apabila ada kata yang kurang pantas diucapkan," ucap Iwan dikutip dari situs resmi Borneo FC.
"Saya siap menerima sanksi bila memang terbukti bersalah sesuai klausul kontrak,” tandas Iwan.
Sebelumnya, pihak Borneo FC sudah melayangkan permintaan maaf atas apa yang keluar dari mulut Iwan. Presiden Borneo FC, Nabil Husein, minta maaf lewat akun twitter pribadinya. Ia menilai Iwan tidak sepatutnya berkomentar tentang Timnas Indonesia.
Krn tdk sepatutnya kita berkomentar, lebih baik fokus pd Klub ketimbang mengurusin orang lain. Sekali lg, atas nama pribadi sy mohon maaf.
— H. Nabil Husein (@nabilhusein17) September 5, 2017
Nabil juga siap menghukum Iwan sesuai dengan mekanisme klub.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 5 September 2017 12:03
-
Bola Indonesia 5 September 2017 01:26
-
Bola Indonesia 4 September 2017 17:48
-
Bola Indonesia 4 September 2017 05:33
-
Bola Indonesia 14 Agustus 2017 19:50
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...