Milomir Seslija Soroti Kinerja Wasit di Piala Bhayangkara

Milomir Seslija Soroti Kinerja Wasit di Piala Bhayangkara
Milomir Seslija (c) Antok
- Milomir Seslija mengaku ada sedikit masalah yang membuat gelaran Piala Bhayangkara ternoda. Menurut Pelatih Arema Cronus ini ada masalah dengan kepemimpinan wasit selama fase grup turnamen ini.


"Ada sedikit masalah dengan wasit," ujar Milo, sapaan karib Milomir Seslija.


"Ini normal. Namun, ini sedikit memancing emosi ketika mereka jelas-jelas menguntungkan tim lawan," sambungnya.


Sebelumnya, Arema Cronus sukses memuncaki klasemen akhir Grup B. Mereka mengumpulkan delapan poin, hasil dari dua kali kemenangan dan dua kali hasil imbang.


Dengan hasil ini, Arema Cronus melaju ke babak semifinal, dan akan menghadapi runner-up Grup A, SrIwijaya FC. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Kamis (31/03).


Sementara itu, Milo sendiri menegaskan tak akan banyak ambil pusing dengan keputusan-keputusan wasit ini. Menurutnya, sejauh ini, kesalahan-kesalahan tersebut tidak sampai fatal.


"Kesalahan-kesalahan ini tak sampai mempengaruhi hasil pertandingan," tandasnya. [initial]


 (den/asa)