Milo Tak Mau Pisahkan Pemain Arema Cronus dari Keluarga

Milo Tak Mau Pisahkan Pemain Arema Cronus dari Keluarga
Milomir Seslija memimpin sesi latihan Arema Cronus (c) Dani Rizki
- Milomir Seslija membeber alasan tak mengadakan pemusatan latihan (TC) jangka panjang bagi anak asuhnya. Pelatih Arema Cronus ini mengaku tak mau membuat para pemainnya harus terpisah lagi dari keluarga mereka.


"Jika kita lakukan TC jangka panjang, para pemain akan kembali berpisah dengan keluarga mereka. Padahal, mereka sebelumnya sudah dua bulan terpisah dari keluarga," ujar Milo.


Menurut Milo, untuk tetap mempersiapkan skuatnya bertarung di Indonesia Super Championship, ia lebih memilih persiapan seperti biasa. Hanya saja, ada beberapa segi yang intensitasnya ditambah.


"Saya putuskan kita persiapan seperti ini agar pemain bisa berkumpul dengan keluarga dan lebih termotivasi," sambungnya.


Selain menjaga agar pemain bisa tetap bertemu dengan keluarganya, Milo juga memiliki agenda lain untuk menjaga mental anak asuhnya. Salah satunya adalah dengan mengajak pemain untuk bermain paint ball di kompleks Kusuma Agro Batu. Rencananya, agenda ini digelar pada Selasa (12/03) besok.


"Ini agar pemain bisa kembali fresh. Jika pikiran dan mental sudah fresh, mereka akan siap untuk kembali bekerja keras," tandasnya. [initial]


 (den/asa)