Michael Baird Cedera Leher

Michael Baird Cedera Leher
Michael Baird. (c) Nda
Bola.net -

Striker PSM Makassar, Michael William Baird, mengalami cedera di bagian lehernya. Tepatnya cedera Jointblock Cervival 5 dan 6.

Cedera tersebut didapat saat menghadapi Mitra Kukar di Stadion GBT, Surabaya, Jumat (7/2/2014) malam. Menurut ahli fisioterapi PSM, Imanuel Maulang, cederanya tidak terlalu berbahaya.

Karena cedera tersebut, Michael absen latihan, termasuk sore ini, Minggu (9/2/2014). Ia masih menjalani terapi oleh Nuel.

"Dia masih jalani terapi dan sudah menunjukkan perkembangan bagus. Mungkin besok, dia sudah bisa berlatih bersama tim," katanya.

Untuk menghadapi Persepam Madura, Selasa (11/2/2014) nanti, Michael dipastikan absen membela PSM. Ia terkena akumulasi kartu kuning.

 (nda/gag)