
Bola.net - - Gagal mendapatkan poin di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, tak lantas membuat pelatih Persegres Gresik United, Eduard Tjong kecewa. Justru ia mengacungkan jempol karena para pemainnya menunjukkan aksi sesuai instruksi.
Dalam laga yang digeber Senin malam, Persegres tumbang di tangan tuan rumah Mitra Kukar dengan skor 1-2. Dua Gol Mitra dicetak Marlon da Silva menit ke-25, dan eksekusi penalti Victor Herrero Forcada menit ke-30. Gol tunggal Persegres dibukukan Jusmadi menit ke-41.
"Kita datang dengan pemain-pemain muda. Ada yang belum pernah main. Namun mereka sudah bisa kasih perlawanan. Apa yang saya mau, mereka bikin. Secara hasil kita kalah, tapi skenario kita bermain dengan 3-4-2-1, itu sudah berjalan," kata Eduard.
Pelatih yang akrab disapa Edu ini menambahkan, Persegres tak kalah karena mereka bermain buruk. Justru Laskar Joko Samudro menunjukkan perlawanan, utamanya pada babak kedua. Hanya saja, mereka tak mampu mencetak gol tambahan.
"Kita juga punya kans dan ada perlawanan. Kita punya kans di babak kedua. Pertandingan seru dan sama-sama terbuka," ulas eks pelatih PS TNI ini.(faw/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 November 2016 14:24
-
Bola Indonesia 21 November 2016 12:55
-
Bola Indonesia 21 November 2016 11:45
-
Bola Indonesia 21 November 2016 11:41
-
Bola Indonesia 21 November 2016 11:06
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...