Meski Diminati Inter Milan, Bartomeu Percaya Lionel Messi Bakal Bertahan di Barcelona

Meski Diminati Inter Milan, Bartomeu Percaya Lionel Messi Bakal Bertahan di Barcelona
Ekspresi Lionel Messi dalam laga Barcelona vs Osasuna dalam pentas La Liga pekan ke-37 di Camp Nou, Jumat (17/7/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu percaya Lionel Messi akan terus bertahan di Camp Nou dan tak bakal tergoda oleh rayuan Inter Milan.

Masa depan Messi saat ini tak terlalu jelas. Sebab kontraknya di Barca tersisa satu tahun lagi.

Messi sebelumnya sudah beberapa kali dikaitkan dengan beberapa klub. Salah satunya adalah Inter.

Namun kali ini mereka kembali dikaitkan dengan pemain asal Argentina itu. Inter disebut siap untuk menawarkan gaji yang menggiurkan baginya.

1 dari 2 halaman

Keyakinan Bartomeu

Keyakinan Bartomeu

Josep Maria Bartomeu. (c) AFP

Inter Milan tak cuma menjanjikan gaji yang menggiurkan. Namun mereka juga siap untuk memberikan Lionel Messi pengalaman baru.

Akan tetapi Josep Maria Bartomeu merasa yakin Messi akan bertahan di Barcelona. Ia juga percaya La Pulga akan mengakhiri karirnya di Camp Nou.

“Messi selalu mengatakan ia ingin mengakhiri pengalaman profesionalnya di Barca. Terlepas dari kenyataan bahwa kontraknya berakhir pada 2021, Leo akan memiliki tiga atau empat tahun lagi sepak bola di tingkat atas," serunya pada Sport.

"Saya tidak ragu ia akan menepati janji dan mengakhiri kariernya di Barcelona," ujar Bartomeu.

2 dari 2 halaman

Transfer Miralem Pjanic

Transfer Miralem Pjanic

Selebrasi Miralem Pjanic usai bobol gawang Bologna di Serie A 2019-2020. (c) AP Photo

Josep Maria Bartomeu juga berbicara soal perekrutan anyar Barcelona, Miralem Pjanic. Perekrutan gelandang asal Juventus itu cukup mengherankan.

Akan tetapi sang presiden mengatakan Pjanic sebenarnya pemain yang sudah lama diincar oleh Barcelona. Dan setelah beberapa kali gagal merekrutnya, baru sekarang mereka memiliki kans untuk bisa memboyongnya ke Camp Nou.

"Kami sudah mengikutinya untuk sementara waktu tetapi setiap kali kami berusaha merekrutnya, usaha itu tidak memungkinkan karena klubnya tidak ingin menjual. Ia selalu bersemangat tentang peluang datang ke Barca," terangnya.

"Ini bukan perekrutan kejutan. Ia akan menjadi pemain penting bagi kami," ujar Bartomeu.

Josep Maria Bartomeu sendiri harus berusaha keras meyakinkan Lionel Messi bertahan. Jika sampai La Pulga hengkang dari Barcelona, maka hal itu bisa menjadi kerugian baginya dalam pemilihan presiden klub tahun depan.

(Sport)