Menpora Mengeluh Anggaran 2013 Dipangkas

Menpora Mengeluh Anggaran 2013 Dipangkas
Roy Suryo © Eggi Paksha
Bola.net - Anggaran Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tahun 2013 terjadi pemangkasan sesuai Instruksi Presiden RI nomor 7, sebesar Rp 69.890.887.000.

Hal tersebut, diungkapkan Menpora Roy Suryo ketika menghadiri pengundian grup bagi 15 tim finalis Aqua Danone Nations Cup (DNC) 2013, di Jakarta, Kamis (30/5).

Nantinya, tim yang terpilih dari 15 kota di Indonesia tersebut akan bertanding di Stadion Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, 1-2 Juni. Bagi satu tim pemenang, berhak mewakili Indonesia di final yang digelar di Stadion Wembley, London, Inggris.

"Saya orangnya tegas dan selalu berbicara dengan bahasa terang. Saya tidak ingin manis di awal, namun pahit di akhirnya. Sebab, tidak bisa menjanjikan bonus karena anggaran kami dipangkas pemerintah," ujarnya.

Dilanjutkan Roy, bonus yang besar pasti akan dirasakan para pemain yang berhak mewakili Indonesia di ajang tersebut. Namun dikatakannya lagi, bonus tidak berbentuk materi, melainkan mampu mengibarkan Bendera Merah-Putih dan mengumandangkan lagu Indonesia Raya.

"Dengan begitu, Anda semua sama seperti Presiden RI. Sebab, selain kunjungan kenegaraan, hanya pada pencapaian prestasi olahraga saja lagu dan Bendera Indonesia berkibar. Kalian semua harus bangga dengan hal itu," tuturnya.

Dilanjutkan Roy, pihaknya tengah menggelar rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran Tahun 2013 dan Rencana Kerja Tahun 2014, di Hotel Tapos, Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/5).

Kegiatan yang akan digelar hingga tiga hari ke depan tersebut, dijelaskan Roy, menitik beratkan pada fungsi kesekretariatan demi meningkatkan pelayanan. Selain itu, memaksimalkan SDM yang ada dan diharapkan menjadi lebih profesional.

Selain itu, tertib dalam administrasi dengan pemanfaatan dan penggunaan jaringan IT alias website Kemenpora, untuk bisa dimaksimalkan dalam memberikan informasi mengenai keputusan-keputusan Menteri dan Instruksi Menteri berkaitan dengan berbagai pelaksanaan kegiatan-kegiatan di lingkungan Kemenpora. (esa/kny)