Menpora Lepas Tim Street Soccer Indonesia ke Prancis dan Skotlandia

Menpora Lepas Tim Street Soccer Indonesia ke Prancis dan Skotlandia
(c) Street Soccer Indonesia
- Menteri pemuda dan olahraga (menpora), Imam Nahrawi melepas tim street soccer Indonesia yang akan tampil pada ajang Internasional. Imam berharap tim yang diisi berbagai kalangan mulai dari pengidap HIV/AIDS, pecandu/mantan narkoba, hingga kalangan miskin kota (orang tidak mampu) itu bisa membawa harum nama Indonesia.


Pada tahun ini, tim street soccer Indonesia akan tampil pada dua ajang Internasional sekaligus. Yakni Street Football World Festival di Lyon, Prancis, pada 28 Juni-7 Juli 2016, dan Homeless World Cup di Glasgow, Skotlandia, pada 10-16 Juli mendatang.


"Mereka tidak diperhitungkan tapi mereka punya keistimewaan yang sangat luara biasa. Semoga mereka bisa menjadi juara dan mengibarkan merah putih," ujar Imam di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat (24/6).


Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum (Ketum) Asosiasi Street Soccer Indonesia (ASSI), Mandira Isman berharap tim street soccer Indonesia dapat menularkan semangat perubahan kepada anak termarjinalkan lainnya. Sehingga mereka dapat mengasah bakatnya dan menjauhi kegiatan tidak produktif.


"Semoga tim ini bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat Indonesia. Saya optimis mereka bisa meraih juara lagi pada tahun ini, seperti prestasi tahun lalu di mana kami bisa menjuarai Amsterdam Cup," pungkas Mandira. [initial] (fit/asa)