Menolak untuk Pensiun, Ismed Sofyan Masih Ingin Bela Persija Musim Depan

Menolak untuk Pensiun, Ismed Sofyan Masih Ingin Bela Persija Musim Depan
Kapten Persija Jakarta, Ismed Sofyan, mengangkat piala usai mengalahkan Mitra Kukar pada laga Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Minggu (9/12). Persija menang 2-1 atas Mitra. (c) Bola.com/Vitalis Yogi Trisna

Bola.net - - Ismed Sofyan menolak untuk menyerah dengan umur. Di usianya yang telah menginjak 39 tahun, kapten Persija Jakarta ini masih bersemangat bermain sepak bola.

Di tahun yang ke-16 bersama Persija, Ismed mempersembahkan gelar juara untuk timnya. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu berhasil keluar sebagai kampiun Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak 2018.

Usia Ismed akan menginjak 40 tahun pada musim depan. Namun, rencana pensiun belum ada dipikiran Ismed. Pemain yang berposisi sebagai bek kanan ini masih ingin terus bermain.

Persija berhasil menjuarai Liga 1 musim ini setelah mengalahkan Mitra Kukar dengan skor 2-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (9/12). Macan Kemayoran pun mengakhiri musim ini di peringkat pertama dengan 62 poin.

1 dari 2 halaman

Kontrak Berakhir

Adapun, kontrak Ismed bersama Persija akan berakhir di musim ini. Dia pun berharap dapat bertahan di tim ibu kota.

"Saya minta saran dari coach Teco (pelatih Persija).Tunggu dulu katanya. Nanti saja," ujar Ismed pada konferensi pers setelah melawan Mitra Kukar.

Ismed merasa masih mampu bermain. Memasuki kepala empat, semangat pemain asal Aceh ini tidak pudar.

"Saya masih mampu, punya motivasi untuk bermain sepak bola. Untuk tahun depan saya masih bermain dan fokus di Persija kalau diperpanjang," imbuh Ismed.