
Bola.net - Persela Lamongan mendapat tambahan amunisi jelang pertandingan melawan Madura United di Piala Menpora 2021. Pemain asing anyarnya, Melvyn Lorenzen bergabung dengan tim, Selasa (30/03/2021).
Bergabungnya penyerang asal Jerman itu dibenarkan asisten manajer Persela Lamongan, Agus Hariyono. Melvyn sebelumnya menjalani karantina mandiri setelah tiba di Indonesia.
Kehadiran Melvyn tentu menambah motivasi Persela menatap laga sisa di grup C Piala Menpora 2021. Masih ada tiga pertandingan yang harus dihadapi Laskar Joko Tingkir.
Advertisement
"Kami berharap dia akan segera bisa beradaptasi dengan tim," kata Agus Hariyono kepada Bola.net, Selasa (30/03/2021).
"Sehingga akan bisa menambah kekuatan Persela dalam melakoni sisa pertandingan Piala Menpora 2021," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Lengkapi Persyaratan
Namun, Agus belum bisa memastikan apakah dia bisa diturunkan melawan Madura United. Sebab, proses pendaftarannya untuk Piala Menpora belum rampung.
"Ada persyaratan yang masih kami lengkapi," Agus menambahkan.
Namun, dia berharap sebelum pertandingan melawan Madura United segala persyaratan sudah beres. Sehingga, bisa menambah opsi bagi tim pelatih di lini serang.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Galeri 29 Maret 2021 10:24
-
Open Play 28 Maret 2021 20:35
Highlights PSS Sleman vs Persela Lamongan 0-0 | Piala Menpora 2021
-
Bola Indonesia 28 Maret 2021 17:21
Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: PSS Sleman 0-0 Persela Lamongan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...