Melunak, PSSI Perpanjang Waktu Klub Selesaikan Tunggakan

Melunak, PSSI Perpanjang Waktu Klub Selesaikan Tunggakan
Indonesia Super League
Bola.net - Kick off kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2014, sudah dipastikan bergulir pada tanggal 1 Februari 2014. Sebanyak 22 klub, akan tampil dalam kompetisi yang mengusung format dua wilayah, Barat dan Timur.

Namun, PSSI masih memiliki cacatan penting. Yakni, berupaya tegas menindak tegas klub yang belum melunasi tunggakan gaji pemain dan pelatih.

Sejumlah klub seperti Sriwijaya FC, Persela Lamongan, dan Persijap Jepara merupakan sederet klub yang masih bermasalah gaji pemain. Padahal, proses verifikasi telah selesai.

Misalnya saja, SFC tercatat memiliki tunggakan gaji pemain sebesar Rp4 miliar. Namun pada 20 Desember 2013, manajemen Sriwijaya FC melaporkan kepada PSSI sisa tunggakan gaji kini menyusut menjadi Rp 1,7 miliar

"Karena itu, jika ampai akhir musim depan terdapat klub tidak mampu memenuhinya, PSSI tidak akan memberikan hak komersial," ungkap Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI sekaligus CEO PT Liga Indonesia (PT LI), Joko Driyono.

Dilanjutkannya, langkah yang ditempuh PT Liga dan PSSI tersebut tidak hanya untuk melindungi pemain, melainkan memberikan efek jera kepada klub yang belum membayarkan hak pemain.

"Konsekuensinya, kalau belum rampung hingga akhir musim, kami tidak akan memberikan hak komersial. PT Liga Indonesia selaku operator dan PSSI sebagai federasi harus melindungi para pemain," sambung Joko.

Mengenai klub yang masih memiliki tunggakan gaji, Joko memberikan kelonggaran untuk melunasi gaji pemain hingga 15 Januari 2014. Selama proses penyelesaian gaji pemain, klub hanya diizinkan memakai 18 pemain.

"Kami memberi batas waktu kepada seluruh klub untuk menyelesaikan tunggakan gaji hingga 15 Januari 2014. Kalau sudah lunas, silahkan pakai lebih dari 18 pemain," pungkas Joko. [initial]

 (esa/pra)