Melawat ke Serui, Bali United Incar Poin Penuh

Melawat ke Serui, Bali United Incar Poin Penuh
Indra Sjafri (c) ISC
- Bertandang ke kandang Perseru Serui tak menjadi halangan bagi Bali United untuk mematok target poin penuh. Serdadu Tridatu -julukan Bali United- menegaskan siap mengemas kemenangan pada laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tersebut.


"Semua tahu melawan Perseru di kandangnya pasti akan sulit. Namun, kami datang ke sini bukan untuk mengalah begitu saja sebelum bertanding," ujar Pelatih Bali United, Indra Sjafri.


"Kami akan berusaha habis-habisan untuk mencuri poin atas Perseru," sambungnya.


Menurut Indra Sjafri, anak asuhnya memiliki bekal bagus jelang laga ini. Fadil Sausu dan kawan-kawan sukses menahan imbang Madura United, yang berstatus pemuncak klasemen sementara ISC A 2016, pekan lalu.


"Semoga grafik permainan para pemain bisa semakin meningkat setelah hasil imbang melawan Madura," tuturnya.


Bali United bakal menghadapi Perseru Serui pada laga pekan ke-25 mereka di ISC A 2016. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Marora Serui, Sabtu (22/10).


Ini adalah kedua kalinya Bali United dan Perseru bertemu pada ISC A 2016. Di pertemuan mereka pada putaran pertama lalu, Serdadu Tridatu sukses mengemas kemenangan tiga gol tanpa balas.


Saat ini, posisi kedua tim di klasemen terpaut satu posisi. Bali United berada di peringkat 12 dengan raihan 28 poin dari 24 pertandingan. Sedangkan, Perseru ada di posisi 11 dengan koleksi 30 poin.


Sementara itu, menurut Indra Sjafri, skuatnya sudah siap tempur jelang pertandingan ini. Mereka telah pulih usai menjalani perjalanan panjang ke Serui.


"Para pemain sudah kembali bugar setelah menjalani official training sore kemarin. Seluruh pemain siap diturunkan untuk pertandingan ini," tandasnya. (den/pra)