Melaju ke Final EPA U-18 2019 Bagai Mimpi Jadi Kenyataan bagi Bhayangkara FC U-18

Melaju ke Final EPA U-18 2019 Bagai Mimpi Jadi Kenyataan bagi Bhayangkara FC U-18
Bhayangkara FC U-18 (c) Fitri Apriani

Bola.net - Bhayangkara FC U-18 berhasil menembus partai final Elite Pro Academy (EPA) U-18 2019. Pada laga puncak, tim berjuluk The Young Guardian itu akan berhadapan dengan PSIS U-18 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (25/11).

Bagi pelatih Bhayangkara FC U-18, Dwi Priyo, keberhasilan timnya melaju ke partai final bagaikan mimpi yang menjadi kenyataan. Oleh sebab itu, ia tak ingin menyia-nyiakan kesempatan tersebut dan bertekad membawa The Young Guardian menjuarai EPA U-18 musim ini.

“Alhamdulillah yang pasti saya ucapkan, karena impian saya dan official lainnya terkabul," ujar Dwi Priyo, Minggu (24/11).

"Dan yang pasti final akan kita keluarkan kemampuan secara maksimal dalam menghadapi PSIS,” katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Mencetak Pemain Berbakat

Keberhasilan Bhayangkara FC U-18 melaju ke partai final diharapkan Dwi Priyo bisa memunculkan pemain-pemain berbakat. Sehingga pemain tersebut bisa promosi ke tim senior.

“Bagi saya sebagai pelatih yang di tunjuk oleh manajemen Bhayangkara untuk mencetak pemain untuk ke jenjang senior dan semoga ada beberapa talenta yang naik,” imbuh Dwi Priyo.

Adapun, Bhayangkara FC U-18 berhasil lolos ke partai final EPA U-18 2019 usai mengalahkan Bali United U-18 pada babak semifinal, Sabtu (23/11). The Young Guardian menang 4-2 lewat drama adu penalti setelah sebelumnya kedua tim bermain imbang tanpa gol di waktu normal.

(Bola.net/Fitri Apriani)