Matheus Pato Punya Banyak Peminat dari Asia sebelum Hijrah ke Shandong Taishan

Matheus Pato Punya Banyak Peminat dari Asia sebelum Hijrah ke Shandong Taishan
Matheus Pato ketika mencetak gol untuk Borneo FC pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 (c) PT Liga Indonesia Baru

Bola.net - Kepergian Matheus Pato dari Borneo FC Samarinda sempat mengejutkan publik sepak bola Indonesia. Penyerang asal Brasil itu memilih bergabung dengan Shandong Taishan, klub asal Cina pada musim panas 2023.

Shandong dikabarkan menebus Pato dengan biaya transfer karena kebetulan sang pemain punya kontrak hingga 2025. Tidak dijelaskan berapa jumlahnya.

Baru-baru ini, Presiden Borneo FC Samarinda, Nabil Husein mengungkapkan bahwa Shandong bukanlah satu-satunya klub yang berminat dengan servis Pato.

Nabil menjelaskan, ada banyak klub dari Asia yang mau meminangnya. “Matheus Pato mendapatkan tawaran dari klub Kuwait, Korea Selatan, China, dan Arab Saudi," ujar Nabil.

1 dari 3 halaman

Awalnya Menolak

Awalnya Menolak

Presiden Borneo FC, Nabil Husein (c) Bagaskara Lazuardi

Shandong bisa dibilang beruntung mendapatkan restu dari Borneo FC. Sebab sebelumnya, ada sejumlah klub yang menawar, tetapi semuanya ditolak.

Alasannya, minat dari Liga Korea Selatan dan Liga China berasal dari tim kasta kedua. Sementara, ketertarikan dari klub Liga Arab Saudi datang ketika Borneo FC tengah menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta pada Juni 2023.

"Ada agensi datang menemui saya di Yogyakarta terkait tawaran dari klub Liga Arab Saudi. Cuma pada saat itu, kami belum ada kesepakatan apa-apa dan tiba saatnya sebelum melawan Persis,” ujar Nabil.

2 dari 3 halaman

Tawaran Tiba-tiba, Pikirkan Masa Depan

Setelah penolakan demi penolakan, datanglah tawaran dari Shandong. Nabil mengakui kali ini penawaran tersebut diterima bukan karena uang, tetapi masa depan sang pemain.

“Sebenarnya tawaran datang sebelum melawan Persis dan itu tiba-tiba. "Ada satu agensi dari Korea Selatan yang menghubungi kami sehingga kami bisa berkomunikasi. Dengan waktu yang sangat mepet karena ini demi masa depan Matheus Pato juga," jelasnya.

"Jujur, ini bukan karena uang. Saya tidak peduli berapa uangnya karena itu bukan patokan saya. Saya hanya memikirkan masa depan Matheus Pato," tegas dia.