Persida Mengaku Dilamar Klub ISL

Persida Mengaku Dilamar Klub ISL
Freddy Muli (c) Fajar Rahman
Bola.net - Jeda kompetisi dimanfaatkan klub-klub Indonesia Super League Indonesia Super League (ISL) untuk menggelar uji coba dengan tim yang levelnya di bawah mereka. Salah satu klub yang mengaku dilamar adalah Persida Sidoarjo.

Pelatih kepala Persida, Freddy Muli mengaku bahwa timnya mendapat tawaran uji coba dari beberapa klub ISL. Namun, pelatih asal Palopo ini tak menyebut siapa klub yang dimaksud. "Sudah ada beberapa klub sudah menghubungi. Mereka dari sekitar Jawa Timur saja," terang Freddy.

Kabar menyebut, salah satu klub yang sangat berminat beruji coba dengan Persida adalah Gresik United. Disebutkan bahwa manajemen Laskar Joko Samudro sudah menghubungi Freddy. Sayang tak jelas kapan dan waktu uji cobanya.

Persida justru senang karena mendapat tawaran uji coba dari klub ISL. Sebab, mereka ingin  menguji kekompakan tim sebelum terjun di kompetisi Divisi Utama yang akan dimulai pertengahan April 2014 mendatang.

"Semakin banyak ujicoba akan meningkatkan mental dan menyatukan visi dan misi permainan tim. Apalagi musuh yang dihadapi adalah klub ISL. Akan banyak manfaat yang bisa kami dapatkan," jelas eks pelatih Persidafon Dafonsoro ini. [initial]

 (faw/pra)